Secara desain motor ini bukan full fairing karena modelnya tidak menyeluruh, boleh disebut juga Sportbike Half fairing. Unik dan menarik mungkin ini juga bisa akan jadi acuan Honda global ?.....
Secara keseluruhan motor ini mengambil beberapa konsep dari CBR series, terlihat dari tampilan Headlights nya ... Yang sporty dan futuristik. Terlihat dari sroud yang membentuk fairing , spion dengan posisi di tebeng depan. Segitiga kenyamanan berkendara juga diutamakan pada motor ini.
Jika diperhatikan lagi detailnya mirip dengan CB190R behel belakang sangat mirip dan memang mengusung Basis yang sama hanya saja ditambah Fairing depan yang minimalis. Joknya model tandem, tangkinya berukuran 12liter, desain kenalpot juga sama, dengan Upside-down juga sama dengan CB190R.
spesifikasi mesin 184cc 1 silinder berpendingin udara. Yupz, motor ini tanpa radiator, Power maksimumnya berada di angka 12,4 Kw atau setara 16 Hp pada 8000 rpm dan torsi 16,3 Nm pada 7000 rpm. Motor dengan bobot 145 kg dan tinggi jok 769mm ini mampu mencapai top speed 114 km per jam. Mungkin tidak kalian akan berfikir dengan kapasitas mesin 190cc tapi kok kalah sama PCX160 ?.... uniknya motor ini punya koneksi ke smartphone, selain itu Motor ini juga punya kerjasama dengan DJI osmo Action 4. Mekanisme nya memang belum dijelaskan namun yang pasti poster Action Cam ini ada di Website Wuyang Honda.